Cara Membuat Foto Hitam Putih di Photoshop

2 min read

cara membuat foto hitam putih di photoshop

Cara Membuat Foto Hitam Putih di Photoshop – Mungkin jaman sekarang sudah bukan jamannya pas foto hitam putih. Walaupun sudah bukan jamannya, tapi pas foto hitam putih masih berguna terutama untuk keperluan ijazah dan lainnya.

Untuk mencetak foto hitam putih, sobat tidak perlu lagi pergi ke studio foto. Bila sobat foto dan mencetak di studio foto biayanya mahal. Tetapi bila sobat foto dan mencetak sendiri akan lebih irit biaya.

Untuk membuat foto hitam putih sobat bisa lakukan sendiri di rumah. Yang diperlukan hanyalah perangkat komputer atau laptop dan software photoshop. Cara membuat foto hitam putih gampang. Tapi bagi sobat yang tidak bisa dan tidak tau cara membuat foto hitam putih, tenang saja. Disini gurukece akan memberitahukan cara membuat foto hitam putih di photoshop secara lengkap. Maka dari itu, Let’s Kuy Gaskeun….

Baca Juga : Memperbesar Ukuran Foto

Cara Membuat Foto Hitam Putih di Photoshop

Sebelum membuat foto hitam putih, langkah pertama yang harus dilakukan adalah merubah background foto. Bila sobat menggunakan foto yang baru diambil tentu perlu dicrop dan diubah terlebih dahulu backgroundnya.

#Cara Crop Foto

Untuk merubah background foto, sobat bisa ikut langkah-langkah berikut ini :

  • Langkah pertama adalah buka terlebih dahulu photoshop di komputer atau laptop sobat
  • Disini gurukece menggunakan Adobe Photoshop CC
  • Bila sudah masukan foto yang akan dirubah dengan cara klik menu File lalu Open
  • Terus cari foto yang akan dirubah dan setelah dipilih klik Open
  • Atau bisa juga sobat drag foto langsung ke photoshop
  • Setelah itu crop foto tadi menjadi ukuran 3×4 atau 4×6 sesuai kebutuhan sobat
  • Untuk crop foto sobat gunakan Crop Tool yang berada di sebelah kiri halaman photoshop
cara membuat foto hitam putih
  • Drag dan tarik sesuai ukuran agar terlihat pas, bila sudah pas sobat bisa tekan enter
  • Setelah itu sobat rubah backgroundnya

#Cara Merubah Background Foto

  • Setelah foto di crop dan sudah sesuai ukuran sobat ubah backgroundnya
  • Sobat klik Quick Selection Tool seperti gambar di bawah ini
cara membuat foto hitam putih
  • Lalu sobat drag atau tarik ke seluruh background seperti gambar contoh di bawah
cara membuat foto hitam putih di photoshop
  • Lalu klik kanan pada background terus pilih Select Inverse untuk mengubah seleksi ke foto
cara membuat foto hitam putih di photoshop
  • Setelah itu klik Select and Mask
membuat foto hitam putih
  • Lalu akan muncul tampilan seperti ini
membuat foto hitam putih
  • Dari gambar diatas, masih terlihat dibagian rambut kurang rapi, terlihat masih bergelombang, untuk menghaluskannya sobat bisa klik Refine Edge Brush Tool untuk menghaluskan
membuat foto hitam putih di photoshop
  • Usapkan pada bagian rambut atau bagian manapun yang terasa kurang rapi
  • Lalu sobat scroll ke bawah pada bagian Properties
  • Pada Output Settings terus Output to pilih New Layer with Layer Mask
  • Setelah diubah lalu tekan OK
membuat foto hitam putih di photoshop
  • Setelah itu sobat beri warna menjadi warna biru muda dengan cara sobat buat terlebih dahulu layer baru dengan klik Create a New Layer seperti gambar dibawah ini
  • Terus drag layer baru agar berada di tengah antara background dan background copy
  • Setelah itu klik layer baru tersebut terus klik Paint Bucket Tool
  • Tapi sebelum itu pastikan pada Foreground Color sudah diubah menjadi warna biru muda
  • Bila sudah diubah menjadi warna biru muda, klik kembali Paint Bucket Tool lalu klik kan pada layer kosong, maka background akan berubah menjadi warna biru muda
  • Bila sudah gabungkan semua layer menjadi satu dengan cara klik semua layer dengan cara klik kiri layer dengan tombol ctrl
  • Bila sudah di klik semua layer, sobat tombol ctrl + E

#Cara Membuat Foto Hitam Putih

  • Setelah layer digabungkan, sekarang tinggal membuat foto menjadi hitam putih
  • Sobat klik Menu Image > Adjustments > Black & White atau sobat juga bisa menggunakan tombol kombinasi Alt + Shift + Ctrl + B
  • Lalu sesuaikan warna agar foto terlihat cerah, untuk berapa % warna itu disesuaikan dengan foto yang sobat punya
  • Bila dirasa sudah pas lalu tekan OK dan tinggal di save

Baca Juga : Cara Memperbesar Resolusi Foto Di Photoshop

Akhir Kata

Demikian ulasan cara membuat foto hitam putih di photoshop. Semoga ulasan ini bermanfaat bagi sobat yang ingin membuat foto hitam putih di photoshop. Terima kasih dan tunggu artikel dari gurukece selanjutnya.

Cara Membuat Barcode

Najib
2 min read

Cara Membuat Grafik di Excel

Najib
1 min read

Cara Membuat Tabel Di Excel

Najib
1 min read

One Reply to “Cara Membuat Foto Hitam Putih di Photoshop”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *